Santunan anak yatim adalah tindakan memberikan bantuan, baik berupa materi maupun non-materi, kepada anak-anak yang telah kehilangan salah satu atau kedua orang tuanya. Bantuan ini diberikan sebagai bentuk kepedulian dan kasih sayang kepada anak-anak yang membutuhkan.
Allhamdulilah sahabat telah terlaksana kegiatan santunan untuk adik yatim dan dhuafa.
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian terhadap anak yatim dan dhuafa di sekitar wilayah yayasan lazuardi
Tujuan Santunan Anak Yatim
- Membantu meringankan beban anak yatim dan dhuafa.
- Menumbuhkan rasa kepedulian dan solidaritas sosial di masyarakat.
- Mempererat tali silaturahmi antar sesama.
Kegiatan santunan bulanan ini merupakan salah satu bentuk nyata dari komitmen Yayasan Lazuardi Indonesia dalam membantu masyarakat yang membutuhkan. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi penerima manfaat dan menginspirasi pihak lain untuk turut serta dalam kegiatan sosial.
Jazakumullah Khoiron Katsiro, Terima kasih banyak kami ucapkan kepada orang-orang baik yang telah ikut berkontribusi dalam kegiatan ini, yaitu dengan menyisihkan sebagian hartanya..
Semoga Allah SWT memberikan kelimpahan pahala, keberkahan serta kemudahan dunia dan akhirat.
Aamiin. Amiin Ya Rabbal A’alamiin.
Dokumentasi kegiatan: